Masuk Dunia Gadai: Siswa AKL SMKN 2 Selong Hadapi Tantangan PKL di Pegadaian

Kamis, 24 Juli 2025 | Juli 24, 2025 WIB Last Updated 2025-07-25T05:03:28Z

EsemkadaNews –
Suasana baru dan pengalaman nyata menyambut para siswa Konsentrasi Keahlian Akuntansi dan Keuangan Lembaga (AKL) SMKN 2 Selong yang tengah menjalani Praktik Kerja Lapangan (PKL) di Pegadaian Cabang Pembantu Selong.

Sejak awal penempatan, para peserta langsung dilibatkan dalam aktivitas yang cukup menantang dan aplikatif. Mulai dari menawarkan aplikasi Pegadaian kepada nasabah, membantu proses transaksi gadai, hingga merekap akhir kas masuk. Semua itu menjadi bagian dari rutinitas harian yang perlahan mereka kuasai.

Peserta yang terlibat dalam penempatan ini di antaranya adalah:
Rizky Destiana, Bq. Aulia, Diaul Arsi, Ria Anggraini, Alwan Rundi, dan M. Halpi Pratama.

Salah satu peserta sempat membagikan kesan pertamanya saat memulai PKL. “Awalnya takut karena belum tahu dunia kerja seperti apa, tapi ternyata di sana banyak orang yang seru, ramah, dan mau membimbing,” ujar salah satu siswa saat diwawancarai tim EsemkadaNews.

Hari-hari pertama PKL telah menjadi pembuka mata bahwa dunia kerja menuntut bukan hanya kemampuan teknis, tapi juga adaptasi sosial dan semangat belajar yang tinggi. Lingkungan kerja yang suportif memberi siswa rasa percaya diri untuk terus berkembang.

Laporan Tim EsemkadaNews
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Masuk Dunia Gadai: Siswa AKL SMKN 2 Selong Hadapi Tantangan PKL di Pegadaian